Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gubug Lereng Merangan - wisata alam dengan view pegunungan dan persawahan

gubung lereng merangan kendal


halo sahabat wisata, setelah sekian lama tidak berjumpa dengan saya di tulisan yang berisi wisata, kali ini saya akan memberikan referensi tempat wisata yang bagus, instagramable dan pastinya sejuk suasananya, oke langsung saja

nama wisatanya adalah Gubung Lereng Merangan,

wisata ini berada di kabupaten kendal jawa tengah, tepatnya di desa pakis kecamatan limbangan kabupaten kendal. sekitar 35 KM kearah selatan dari pusat kota kendal

rute dari kota kendal : dari pusat Kota Kendal ambil arah Boja, setelah sampai di Terminal Cangkiran belok ke kiri menuju arah Limbangan. Lanjutkan perjalanan menuju Jalan Sumowono - Limbangan dan sampailah di Gubug Lereng Merangan. atau bisa klik lokasi di bawah ini :


lalu apa saja yang ditawarkan dari wisata ini?
wisata ini adalah wisata dengan konsep persawahan di lereng pegunungan dimana model sawah di lereng adalah terasering
di tengah hamparan sawah tersebut terdapat gazebo, gazebo tersebut dihubungkan dengan jembatan yan terbuat dari bambu

berapa harga tiketnya? harga tiketnya adalah 10 ribu rupiah untuk orang dewasa dan 5 ribu rupiah untuk anak-anak. wisata ini buka setiap hari dari jam 6 pagi sampe setengah 6 sore (17.30 wib). bagi yang lapar saat berkunjung ke wisata ini, di sekitar wisata ini teradpat banyak warung di pinggir jalan yang bisa di datangi

Bagi yang datang dari luar kota, objek wisata ini dekat dengan penginapan Kampung Djowo Sekatul. Jaraknya 7 km dari Gubug Lereng Merangan, atau sekitar 15 menit saja menggunakan kendaraan pribadi. Fasilitas yang ditawarkan sangatlah banyak mulai dari tempat parkir yang luas, WIFI gratis, pemancingan, kolam renang, area outbound, mushola

berikut adalah galeri atau foto-foto di wisata ini

gubug lereng merangan kendal


gubug lereng merangan

desa pakis





Posting Komentar untuk "Gubug Lereng Merangan - wisata alam dengan view pegunungan dan persawahan"